Pada Hari Rabu, 07 November 2018, Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olaharga Kabupaten Karangasem menerima kunjungan kerja dari Dinas Pendidikan Kota Payakumbuh Provinsi Sumatera Barat. Rombongan dari Dinas Pendidikan Kabupaten Payakumbuh yang terdiri dari Kepala Bidang TPK, Kasi Pedidikan Dasar, Kepala Sekolah SD, dan Staf Bidang TPK diterima oleh Sekretaris Dinas Pendidikan I Wayan Sutrisna, SE.MM, Kepala Bidang Pembinaan Ketenagaan I Made Rangkep, S.Pd. M.Pd, Kepala Bidang Pembinaan SMP I Wayan Sarya, S.Pd. M.Ag. M.Pd , Koordinator Pengawas SMP I Made Regeg, Pengawas Berprestasi jenjang SMP (Ida Bagus Nyoman Japa), Guru TK Berprestasi Dewa Ayu Anom Pratiwi, beserta Kasi PTK PAUD dan Non Formal Drs. Ida Made Amitaba.
Kunjungan Kerja ke Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Karangasem dimaksudkan untuk tukar informasi dan strategi pembinaan Guru dan Tenaga Kependidikan Berprestasi yang dilakukan oleh Kabupaten Karangasem.
Selanjutnya setelah dari Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Karangasem, rombongan akan menuju salah satu sekolah SMP yaitu SMP Negeri 2 Rendang yang terletak di Kecamatan Rendang Kabupaten Karangasem.
Leave A Comment