Senin, 19 Nopember 2018 bertempat di Aula Sabha Widya Praja Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Karangasem, Bupati Karangasem I GA Mas Sumatri didampingi Sekda Kab. Karangasem, Staf Ahli Bupati , Kepala BKPSDM, Kadisdikpora Kab. Karangasem menyerahkan SK Kenaikan Pangkat PNS fungsional dan struktural kepada Aparatur Sipil Negara di lingkungan Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Karangasem. Penyerahan 216 SK Kenaikan Pangkat bagi Aparatur Sipil Negara tersebut adalah SK Kenaikan Pangkat Golongan 3 untuk periode Oktober 2018.
Leave A Comment